Detail Berita

Tingkatkan Pemahaman Tentang Kurikulum Merdeka, SMA Negeri 3 Karang Baru Adakan Pelatihan Pembelajaran Paradigma Baru
Publish Tanggal : 25-11-2023, Kategori : Berita Umum
 

Pada pembelajaran paradigma baru, kerangka pengembangan pembelajaran bukan model yang linear namun merupakan siklus yang berkesinambungan. Pembelajaran paradigma baru mencangkup pemetaan standar kompetensi, merdeka belajar dan asesmen kompetensi minimal sehingga menjamin ruang yang lebih leluasa bagi pendidik untuk merumuskan rancangan pembelajaran dan asesmen sesuai dengan karakteristik dan kebutuhan peserta didik.(https://repositori.kemdikbud.go.id/24963/1/PPB_2021.pdf)  

Berdasarkan hal tersebut, SMA Negeri 3 Karang Baru mengadakan pelatihan untuk guru-guru mengenai pembelajaran paradigma baru ini. Pelatihan ini diadakan selama tiga mulai tanggal 18 November 2023 sampai tanggal 20 November 2023. Pelatihan ini juga menghadirkan narasumber yaitu Ibu Herliana, M.Pd dari Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Aceh. Pelatihan ini diikuti oleh 19 orang guru SMA Negeri 3 Karang Baru.

Hari pertama dan kedua pelatihan membahas mengenai pembelajaran berdiferensiasi sekaligus bagaimana tips dan trik dalam membuat lembar aktivitas peserta didik yang sesuai dengan konsep pembelajaran berdiferensiasi. Pembahasan tentang pembelajaran diferensiasi ini juga membuka mata guru-guru SMA Negeri 3 Karang Baru tentang konsep pembelajaran diferensiasi yang sebenarnya dan memperbaiki miskonsepsi pembelajaran diferensiasi yang selama ini dipahami.

Selain teori tentang pembelajaran berdiferensiasi, guru-guru SMA Negeri 3 Karang Baru juga melakukan praktek langsung cara membuat lembar aktivitas peserta didik sesuai dengan konsep pembelajaran berdiferensiasi dan mempresentasikan konten yang sudah dibuat.

Dihari ketiga pelatihan membahas tentang P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), mulai dari merancang sampai melakukan asesmen dari P5 tersebut. Selain teori, pada hari ketiga ini guru-guru SMA Negeri 3 Karang Baru juga melakukan praktek bagaimana cara menyusun dan merancang P5.

Pelatihan ini ditutup oleh Kepala Cabang Dinas Kabupaten Aceh Tamiang Bapak Bakhtiar, S.Pd., M.Pd (kiri) didampingi Kepala SMA Negeri 3 Karang Baru Bapak Supriadi, S.Pd (Kanan)

Pelatihan ini diharapkan dapat menambah wawasan guru-guru SMA Negeri 3 Karang Baru mengenai pembelajaran paradigma baru terkhusus pembelajaran berdiferensiasi dan P5 serta diharapkan guru-guru SMA Negeri 3 Karang Baru mahir dalam merancang dan menerapkan pembelajaran berdiferensiasi kepada peserta didik.

Pelatihan ini juga sebagai bahan refleksi bagi SMA Negeri 3 Karang Baru yang sudah menjalankan Kurikulum Merdeka sejak tahun ajaran 2022-2023.